Ikuti Kami di Google News

MALANG NEWS – Bentuk rasa kepedulian dan kemanusiaan terhadap Balita korban dari penganiayaan, dilakukan oleh Kapolres Batu.

Hal itu dibuktikan, pada saat Kapolres Batu AKBP I Nyoman Yogi Hermawan, S.I.K., M.Si menjenguk Balita korban kasus penganiayaan terhadap anak di bawah umur di Rumah Sakit Bhayangkara Hasta Brata, Kota Batu, pada Kamis (28/10/2021).

Yogi, sapaan akrab Kapolres Batu dengan didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Batu, Ny. Ayu Yogi mengunjungi Balita berusia 2,5 tahun yang menjadi korban penganiayaan oleh pacar ibunya.

“Ya, kami bersama istri hari ini berkunjung kemari dengan tujuan untuk memantau sejauh mana perkembangan kesehatan daripada korban,” kata Yogi.

Pada saat menjenguk, lanjut Yogi, korban terlihat tenang ketika digendong ibunya dan fisik mulai terlihat membaik. 

“Namun, tetap selalu dipantau dan dirawat dengan sebaik-baiknya demi pemulihan psikis korban. Harapan kami, dengan diberikan boneka dan buah-buahan agar kondisi psikis korban nantinya juga ikut cepat membaik,” tuturnya.

Menurut orang nomor satu di jajaran Polres Batu ini, dokter dan perawat yang merawatnya pun juga turut merasa kasihan dengan keadaan korban. 

“Oleh karenanya korban dirawat dengan penuh kasih sayang dan diawasi 24 jam. Mari kita doakan supaya korban segera pulih dan dapat bermain lagi seperti sedia kala,” pungkas Yogi. (Yan

Share: