Ikuti Kami di Google News

MALANG NEWS – Kelurahan Sisir menggelar kegiatan acara selamatan warga ke-191, dengan mengusung tema “Gebyak Budoyo Sisir Nyawiji 4”, berlokasi di halaman KONI, Jalan Sultan Agung, Kecamatan Batu, Kota Batu, pada Sabtu (22/11/2025) malam.

Kegiatan ini dihadiri oleh Wakil Wali Kota Batu, Helli Suyanto, S.H., M.H., Ketua KONI Kota Batu, Sentot Ari Wahyudi, S.Sos., M.M, Lurah Sisir, Muhammad Vyata Aria Pranaka, S.STP., RT dan RW se-Keluruhan Sisir, seluruh staf Kelurahan Sisir serta warga masyarakat.

Lurah Sisir, Muhammad Vyata Aria Pranaka, S.STP., menjelaskan, bahwasanya pada malam ini merupakan puncak acara, yang mana kegiatan tersebut dimulai kemarin hingga saat ini.

“Kita sudah menampilkan beberapa kesenian budaya yang ada di Kelurahan Sisir. Pada malam hari ini malam puncak acara hiburan masyarakat. Semoga di hari yang istimewa ini bisa memberikan hiburan kepada masyarakat Kota Batu, sekaligus menunjukan bukti bahwa warga masyarakat Kelurahan Sisir, guyub, rukun, solid, dan pastinya ke depan masyarakat Kelurahan Sisir semakin nyawiji menuju mBatu SAE,” terangnya kepada awak media.

Sebelum acara ini digelar, ada beberapa rangkaian kegiatan yaitu:

  • Minggu (2/11/2025), Gugur Gunung dan Pasang umbul-umbul.
  • Minggu (9/11/2025), Khotmil Qur’an dan Bhakti Sosial (pembagian sembako).
  • Rabu (12/11/2025), Sonjo Tirto.
  • Jum’at (14/11/2025), Penjor Janur.
  • Minggu (16/11/2025), Sesami Dungo dan Mubeng Deso.
  • Senin (17/11/2025), Kirab Tumpeng dan Ijab Kabul
  • Jum’at (21/11/2025), Bantengan Rogo Wilis, Reog Sardulo Seto, Jarang Kepang Turonggo Sarwo Budoyo.
  • Sabtu (22/11/2025), Malam Puncak Sisir Nyawiji 4 dimeriahkan Niken Salindry dan Campursari Mayangkara.

Lurah Sisir, Muhammad Vyata Aria Pranaka juga menambahkan, bahwa sonjo tirto sendiri merupakan selamatan sumber mata air.

“Ya, itu dimana Kelurahan Sisir ada tujuh sumber mata air yang meliputi lingkungan Rw 9, Rw 10, Rw 11, dan Rw 5,” imbuhnya.

Ditempat yang sama ketua pelaksana, Gatot Wahyudi juga menyampaikan, dimana kegiatan ini sebagai agenda tahunan yang di dalamnya ada beberapa rangkaian acara yang sudah kita lakasanakan dan malam ini sebagai malam puncak Sisir Nyawiji 4.

“Ke depannya, harapan kami kepada warga masyarakat Kelurahan Sisir agar tetap melestarikan budaya yang sudah di laksanakan bertahun-tahun, jangan sampai hilang atau punah,” ujar Wahyudi.

Menurutnya, produk UMKM juga turut memeriahkan kegiatan malam puncak Sisir Nyawiji, dimana produk UMKM diikuti dari RW se-Keluruhan Sisir.

“Tenda yang digunakan oleh para pelaku UMKM sudah kami sediakan, warga masyarakat Kelurahan Sisir bebas untuk menjual hasil produk yang sudah mereka miliki untuk di pasarkan,” tandasnya.

Sebagai informasi, kegiatan acara malam puncak menghadirkan grup campursari Mayangkara bersama Niken Salindry yang sukses menghibur pengunjung dengan suara emasnya. (Nda)

Share: