
MALANG NEWS – Batu Shining Orchids Week kembali digelar. Kegiatan acara yang berlangsung mulai 2-9 Desember 2023 di Balai Kota Among Tani, Kota Batu ini menampilkan ribuan anggrek dari berbagai daerah di Indonesia.
Batu Shining Orchids Week 2023 dibuka langsung oleh Pj. Wali Kota Batu Dr. Aries Agung Paewai, S.STP., M.M pada Sabtu, (2/12/2023) malam. Perayaan selama delapan hari ini menampilkan berbagai kegiatan menarik bagi para penggemar anggrek.
Diikuti 72 stan dari berbagai wilayah di Indonesia. Event ini menampilkan berbagai jenis anggrek seperti Dendrobium, Cattleya, Vanda, Phalaenopsis, Paphiopedilum, Oncidium, dan Grammatophyllum. Masyarakat juga dapat menikmati keindahan dan keragaman bunga-bunga anggrek yang eksotis.
Kepala Dinas Pertanian Pemkot Batu Heru Yulianto, mengatakan, kegiatan yang sudah digelar keenam kalinya ini merupakan agenda rutin yang digelar dalam rangka memperingati Hari Jadi Kota Batu.
“Acara ini juga menjadi promosi bunga anggrek dan Kota Batu kepada masyarakat luas. Pameran anggrek nasional menjadi upaya mempromosikan anggrek di Kota Batu dalam lingkup luas, menarik minat wisatawan sehingga bisa mendorong perekonomian daerah,” kata Heru.
Ketua Perhimpunan Anggrek Indonesia (PAI) Kota Batu, Fathul Yasin juga mengatakan, ada tantangan lebih besar setiap tahun dalam pelaksanaan Batu Shining Orchid Week.
“Terlebih lagi Kota Batu menjadi salah satu kandidat untuk pelaksanaan Pameran Anggrek Internasional pada 2028 mendatang. Ada tantangan lebih besar, dari segi kualitas dan kuantitas semakin tahun harus ditingkatkan, Kota Batu sangat mungkin untuk menggelar pameran internasional,” katanya.
Sementara itu, Pj. Wali Kota Batu Dr. Aries Agung Paewai, S.STP., M.M berharap event ini bisa terus berkelanjutan sebagai salah satu media untuk mengenalkan Kota Batu sebagai Kota Wisata dan Kota Bunga.
“Ya, tentunya kita berharap melalui event ini bisa terus berkelanjutan, karena juga sebagai upaya untuk mengenalkan Kota Wisata Batu juga sebagai Kota Wisata Bunga,” pungkas Aries.
Dalam rangkaian kegiatan acara, selain pengumuman lomba dan penyerahan tropi pemenang, juga dilakukan penyerahan Anggrek Dendrobium oleh Pj. Wali Kota Batu Aries Agung Paewai, yang merupakan hasil silangan Dendrobium Damarwulan dan Dendrobium Oryen. (Dec)