Ikuti Kami di Google News

MALANG NEWS – Seiring makin meningkatnya angka penyebaran Covid-19 di wilayah Jawa Timur khususnya di Kota Malang, Wakapolresta Malang Kota AKBP Deny Heryanto S.I.K., M.Si., pada Jumat
(11/2/2022) mendampingi kunjungan kerja Kepala Badan Pemeliharaan Keamanan (Kabaharkam) Polri Komjen Pol. Drs. Arief Sulistyanto, M.Si dalam rangka peninjauan penerapan PPKM Mikro di wilayah Kota Malang dan Penerapan Protokol Kesehatan.

Pada Kunjungannya di Kota Malang, Kababarkam Polri meninjau pelaksanaan PPKM Mikro di Kelurahan Oro-oro Dowo.

“Tujuan kita dalam menjalankan Prokes adalah untuk menjaga kesehatan masyarakat. Kita menghadapi gelombang ketiga yang penularannya cukup tinggi meskipun efeknya tidak tinggi,” tutur Kabaharkam Polri Komjen Pol. Drs. Arief Sulistyanto, M.Si di sela-sela kunjungan.

Selesai melakukan peninjauan di Kelurahan Oro-oro Dowo, Kecamatan Klojen Kota Malang, Kabaharkam Polri melanjutkan melakukan peninjauan di pusat perbelanjaan yang berpotensi menimbulkan kerumunan.

Salah satunya di Malang Town Square (Matos) Jalan Veteran No. 2 Kelurahan Penanggungan, Kecamatan Klojen, Kota Malang.

“Kami berkunjung di Mal Matos ini dalam rangka mengecek langsung area publik, setelah kami cek sudah diterapkan Prokes dengan baik,” lanjutnya.

Saat mendampingi kunjungan Kabaharkam Polri, Wakapolresta Malang Kota AKBP Deny Heryanto, S.I.K., M.Si menambahkan, bahwa selain mengecek Posko PPKM Mikro dan mengecek kesiapan Prokes di Area Publik, juga akan melaksanakan sosialisasi penggunaan Aplikasi Peduli Lindungi.

“Untuk ke depannya kami berharap, agar angka Covid-19 di wilayah Kota Malang semakin menurun dan kita semua bisa menjalani kegiatan seperti biasanya, serta tetap menjalani Protokol Kesehatan yang sudah ditetapkan,” tandas AKBP Deny. (And)

Share: