MALANG NEWS – Bernasib kurang beruntung, sebuah keluarga yang tinggal di Dusun Sukomulyo (Talasan), Kecamatan Pujon, Kabupaten Malang membutuhkan uluran tangan.
“Kalau ada teman relawan dekat area Pujon, ada sesama kita yang membutuhkan uluran donatur. Ada keluarga yang hidupnya memprihatinkan,” terang warga Ngantang (Relawan) Pendik, Selasa (8/6/2021).
Ia menceritakan kondisi mengenaskan keluarga ini. Sang anak Salam (20) mengalami keterbelakangan mental. Bapaknya (Kardi) kesehariannya berjualan kayu bakar, jalan kaki dari hutan sampai ke pasar Pujon. Istrinya sakit-sakitan. Kondisi mereka sangat memperihatinkan.
“Si Ibu Tuni kondisinya sakit-sakitan. Si bapak Kardi (sudah sepuh) tiap hari jualan kayu bakar dari hutan ke pasar Pujon. Jarak yang ditempuh jalan kaki sangat jauh. Sementara anaknya Salam umur 20 tahun, mengalami keterbelakangan mental,” tuturnya.
Bantuan dan donasi bisa disampaikan ke rumah yang bersangkutan di Talasan RT 038, RW 009, Kelurahan Sukomulyo, Kecamatan Pujon, Kabupaten Malang.
Atau juga Donasi bisa lewat BRI SUTIANA nomer 6377 0100441 5533. Konfirmasi WhatsApp Arya Ananta 085793630080. (Had)