Ikuti Kami di Google News

Caption : Suasana hangat Sambang Cafe. (ist).
Para wisatawan, saat tengah mengunjungi Sambang Cafe yang berlokasi di Jalan Panji Suroso, Kepanjen, Kabupaten Malang. (Had).
MALANG NEWS – Pandemi, bukanlah enemy (musuh). Justru pandemi menjadi momen spesial kebangkitan usaha. Begitulah prinsip Oscar Amrullah, pebisnis yang juga aktif dalam club motor maupun mobil untuk kegiatan touring antar kota di Indonesia.


“Saya dan istri memang hobi untuk bersosialisasi, memperbanyak teman dan relasi.,” terang Oscar Amrullah (53), bapak yang mempunyai 3 dara cantik ini, pada Rabu (28/10/2020).

Memanggul Kaos Kaki

Saat baru menikah dan mempunyai anak pertama, ia merintis usaha berjualan kaos kaki.

Oscar Amrullah menceritakan, bahwa ia berjualan kaos kaki dari pasar ke pasar. Mulai dari partai kecil, hingga pada akhirnya dijual partai besar dan diberi merek sendiri dengan nama putrinya Jesica.

“Saya panggul sendiri agar tidak menyewa becak untuk berangkat ke pasar, kecuali pulangnya sudah dapat uang baru saya naikkan becak,” cerita Oscar Amrullah mengenang masa sulitnya saat itu.

Jualan Kaset VCD

Dari bisnis kecil ini, ia bisa menyisihkan keuntungan saat itu untuk membeli VCD player yang sedang booming pada masanya.

Dengan harga masih lumayan mahal pada masanya. Ia pun mempunyai ide mengubah usahanya karena melihat pembeli kaset VCD saat itu mengantri panjang. Dan dengan mencari beberapa koneksi Oscar Amrullah beralih bisnis menjual kaset VCD.

“Saat itu saya akhirnya bisa membeli colt, dan bisa saya bawa untuk membawa dagangan ke pasar,” terang Oscar.

Omset Terkatrol

Tidak berhenti dan belum merasa puas, tekadnya untuk berbisnis, selalu memberi ide baru untuk usaha lain.

Setelah sukses berjualan kaset, ia melihat banyak anak-anak setelah Lebaran membeli mainan. Ia mulai mengalokasikan modalnya untuk membeli mobil remote, hingga disewakan di stadion Kanjuruhan.

“Ternyata menyewakan mainan untungnya kok lumayan, semakin saya kembangkan hingga banyak juga orang usaha seperti saya di Kanjuruhan dan sayapun menyediakan listrik untuk mereka sewa memakai genset,” tukas Oscar.

Kompetitor Memotivasi

Tentu dengan omsetnya yang semakin banyak setiap usaha yang ia tekuni, selalu bermunculan para pesaing.

Namun bagi Oscar pesaing bukanlah menjadi musuh, namun itu motivasi untuk ia memaksimalkan usahanya agar terlihat lebih menarik dan lebih ramai pelanggan.

“Saya tidak memusuhi pesaing dan tidak berkecil hati, karena rejeki sudah mempunyai takaran masing-masing dariNYA,” terang pria optimistik dan pekerja keras ini.

Buka Sambang Cafe

Bagi banyak orang pandemi saat ini, sangat tidak mudah mencari modal bahkan merintis usaha baru.

Bahkan disaat seperti ini juga banyak usaha baru bermunculan. Namun Oscar bisa membuka tempat tongkrongan kekinian di depan rumahnya sendiri yang dinamakan Sambang Cafe. Ya, cafe ini berlokasi di Jalan Panji Suroso, nomer 94, Kepanjen, Kabupaten Malang.

prinsip Oscar Amrullah
Oscar Amrullah, owner atau pemilik Sambang Cafe.
Sesuai dengan namanya Sambang Cafe, berkonsep santai seperti layaknya pengunjung sambang ke rumah saudara sendiri.

Sambang Cafe didukung pelayanan dari mereka sendiri (owner), yang juga mengobrol dengan beberapa pengunjung yang datang.

“Di tengah pandemi saya dalam keadaan nol, bahkan makan dan rokok gantian meminta anak saya Jesica dari usaha gofood yang dia jalankan. Alhamdulillah, untuk modal cafe ini mendapat dari hasil mainan di Kanjuruhan mulai new normal kemarin. Jadi, semua saya gunakan untuk membuka cafe ini dan sebagian saya kerjakan sendiri,” terang Oscar.

Oscar pun memberi motivasi untuk para pengusaha lain, bahwa untuk menjadi pengusaha, harus bekerja keras, bertekad baja, inovatif tiada batas, bisa membaca pasar dan selalu kreatif.

Cobain Yuk

Jangan lupa bagi warga Malang Raya. Memasuki long weekend ke depan, kemana akan mengisi waktu bersama keluarga, saudara, sohib dan teman.

Cobalah sensasi spesial yang unik dan beda. Yuk nambah teman dan jalin silaturahim, serta menguatkan imunitas di tengah pandemi, dengan bersuka cita bersama.

Okelah jika belum minat mengunjungi Sambang Cafe, bisa diintip di sosmed via FB: Jesicca Oscar, dan IG sambang coffee. (Had).

Share: