Ikuti Kami di Google News

Pasar Klojen
Kepala Pasar Klojen Totok Winarno, saat sesi foto bersama dengan menerapkan protokol kesehatan. (Foto: Achmad Saifudin/malangNEWS).
MALANG NEWS – Pasar tradisional yang masih tetap eksis sampai saat ini salah satunya adalah Pasar Klojen. Walaupun sudah bertebaran pasar modern, namun Pasar Klojen tidak kalah pamornya.


Pasar Klojen sendiri merupakan Pasar Tradisional yang berada di Kecamatan Klojen, Kabupaten Malang, dan tepatnya berada di Jalan Cokro Aminoto.

Pasar ini cukup ramai didatangi oleh pembeli dan pedagang yang berasal dari Kecamatan Klojen dan sekitarnya.

Sebagian besar pedagang berasal dari daerah Klojen dan kecamatan sekitarnya. Komoditi di pasar ini berupa sayuran, buah-buahan, dan daging. Pasar ini juga di lengkapi dengan fasilitas pendukung, diantaranya toilet, musholla, kantor dinas kepala pasar, area parkir, dan sebagainya.

Untuk menuju ke area pasar ini bisa mengunakan sarana transportasi, berupa motor, mobil ataupun angkutan umum. Hal ini semakin memudahkan pedagang dan pembeli untuk menuju lokasi pasar.

Menurut Kepala Pasar Klojen Totok Winarno, Pasar Klojen Kota Malang kini tampil dengan wajah baru.

“Pasar yang dulunya dinilai kumuh dan kotor itu, kini berubah menjadi bersih setelah proses pembangunannya telah usai,” kata Totok sapaan akrabnya, Minggu (5/7/2020).

Pasar yang terletak di jantung Kota Malang tersebut, lanjut Totok, kini bersolek dengan beragam warna yang mewarnai bedak-bedak para pedagang.

“Dimasa Pandemi Covid 19 hingga saat ini, Pasar Klojen tetap buka, namun tetap selalu menerapkan protokol kesehatan kesehatan,” pungkasnya.

Pewarta: Achmad Saifudin
Editor: Eko Sabdianto
Publisher: Edius

Share: